Soal Pilihan Ganda Amanat dalam Cerpen dan Pembahasan

Post a Comment

Ketika Bu Bidan datang dan masuk ke ruang pemeriksaan, perawat pembantu sedang berhadapan dengan seorang pasien.
“Betul Anda pernah kemari?” tanya perawat itu sambil mencari kartu di kotak yang padat berisi deretan kertas tebal.
“Betul, Bu!”
“Yang terakhir kapan?”
Perempuan di bangku tampak berpikir “Sejak anak saya yang kecil itu!” berhenti sebentar, lalu menambahkan “Sekarang sudah lima tahun umurnya.”
“Anak lahir, sesudah itu masih periksa tidak?”
“Masih. Lalu kami pulang ke desa. Dua tahun atau kurang sedikit.”
Warung Bu Sally, Nh. Dini

Amanat yang tersirat dalam kutipan cerpen tersebut adalah ....
A. pasien harus memberikan identitas yang jelas
B. perawat harus teliti dalam mencatat identitas pasien
C. pasien harus memiliki kartu berobat
D. pasien harus memberi keterangan yang jelas
E. pasien jangan terlalu lama kalau berobat

Pembahasan:
Amanat termasuk unsur intrinsik dalam sebuah karya sastra. Amanat merupakan pesan yang ingin disampaikan oleh pengarang kepada pembaca. Amanat pada umumnya berisi nilai moral yang berkaitan dengan perilaku dalam kehidupan. Amanat pada kutipan cerpen tersebut adalah pasien harus memiliki kartu berobat (jawaban C). Hal itu dapat diketahui dari pernyataan perawat “Betul Anda pernah kemari?, “yang terakhir kapan? “, dan “Anak lahir, sesudah itu masih periksa lagi apa tidak?”. Dari pernyataan-pernyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa betapa penting seorang pasien yang berobat memiliki kartu berobat. Dari jawaban pasien pun dapat diketahui bahwa pasien sering berobat. Tentunya pasien memiliki kartu berobat.

Postingan Terkait

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter